Dosen UIN Sunan Kalijaga Menebar Ilmu Ke Negeri Sakura

Perubahan sosial-budaya yang begitu cepat dalam beberapa tahun belakangan ini membuat Program Studi Sosiologi Agama, Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta merasa perlu menuangkan pemikirannya dalamInternational Discussionyang diselenggarakan di The University of Shimane. Diskusi bertajuk “Social and Cultural Changes in The Modern Society” ini dilaksanakan di Kampus Matsue (salah satu kampus dari tiga kampus) The University of Shimane yang terletak di 7-24-2 Hamanogi, Matsue, Shimane, 690-0044, Jepang pada 6-8 November 2019.

Empat dosen Prodi Sosiologi Agama yakni Dr. Adib Sofia, S.S., M.Hum., (Ketua Prodi Sosiologi Agama) Dr. Rr. Siti Kurnia Widiastuti, S.Ag., M.Pd., M.A.,(Sekretaris Prodi Sosiologi Agama) Dr. Moh Soehadha, S.Sos., M.Hum.(Ketua Asosiasi Sosiologi Agama Indonesia), dan Dr. Nurus Sa’adah, S.Psi., M.Si., Psikolog., menjadi delegasi UIN Sunan Kalijaga dalam acara tersebut.

Pada forum diskusi itu, Dr. Moh Soehadha, S.Sos., M.Hum. menguraikan tentang kondisi terkini dan problem masyarakat Indonesia yang multi-agama dan multi-etnis. Sementara itu, Dr. Adib Sofia, S.S., M.Hum. memaparkan perkembangan pemaknaan instrumen keagamaan yang digunakan dalam memperingati hari-hari besar di Indonesia.

Dalam sesi yang lain, Dr. Nurus Sa’adah, S.Psi., M.Si., Psikolog membahas berbagai aktivitas kontemporer yang berkembang di kalangan generasi muda di Indonesia. Selanjutnya, Dr. Rr. Siti Kurnia Widiastuti, S.Ag., M.Pd., M.A. menjelaskan berbagai fenomena perubahan sosial-keagamaan kehidupan kampus di Indonesia.

Kegiatan tersebut diselenggarakan untuk memperkuat Asian Studies di Departement of Area Studies, Faculty of Humanities and Education kampus setempat. Abstrak dari materi yang dibentangkan pada kegiatan tersebut, telah dikirim kepada panitia sebelumnya. Di kampus itu pula keempat dosen Prodi Sosiologi Agama diberi kesempatan mengajar matakuliah Bahasa Indonesia dengan strategi pembelajaran presentasi, permainan menara spageti, dan diskusi kelompok. Mahasiswa yang mengikuti matakuliah tersebut terlihat sangat antusias dalam menggali informasi mengenai Indonesia.

Di luar pertemuan formal, keempat dosen Program Studi Sosiologi Agama diundang untuk melakukan pertemuan khusus.Pertama,pertemuan dengan Rektor The University of Shimane (Dr. Masyoshi Kiyohara), Wakil Rektor The University of Shimane (Tsuyosi Kishimoto), dan Pengkaji Asian Studies (Dr. Momo Shioya). Pada kesempatan itu dibahas kemungkinan kerjasama antara The University of Shimane dengan UIN Sunan Kalijaga yang diawali dengan pertukaran dosen. Ini karena rektor memiliki keinginan untuk memperluas kajian ke Asia Tenggara.Kedua,pertemuan dengan Wakil Rektor The University of Shimane (Tsuyosi Kishimoto) dan Ketua Departemen of Area Studies (Aki Mahieu).Ketiga,pertemuan dengan Dekan Faculty of Humanities and Education (Eisaku Iwata).Keempat,pertemuan dengan Kepala International Office (Dr. Yoshikuyi Masuhara).

Pengkaji Asian Studies (Dr. Momo Shioya) sejak hari pertama hingga hari terakhir memfasilitasi dosen-dosen Prodi Sosiologi Agama melakukan pengamatan sosial, kultural, dan keagamaan masyarakat setempat, seperti di Kuil Izumo, Benteng Kerajaan Matsue, serta lingkungan pedesaan dan perkotaan di Shimane. Sebelum perjalanan ke Shimane, pada 5 November 2019, dosen-dosen Prodi Sosiologi Agama singgah ke Tokyo untuk menyampaikan rencana kegiatan kepada KBRI Tokyo serta berdiskusi tentang kehidupan sosial, kultural, dan keagamaan masyarakat Jepang dengan Dr. Jakfar Idrus (Dosen Kokushikan University) dan Dr. Mya Dwi Rostika (Dosen Daito Bunka University). Selain itu, juga dilakukanSocial Historydi Memorial Park dan Hiroshima Peace Memorial Museum di Hiroshima.

Setelah perjalanan dari Shimane, pada 9 November 2019, dosen-dosen Prodi Sosiologi Agama juga singgah ke Tokyo untuk melakukan pertemuan dengan CEO dan Founder Global Incubation-Fostering Talents/GiFT (Madoka Tatsuno). Pada pertemuan tersebut dibahas peluang perluasan kerjasama dalam bidangdiversity and cross-cultural understandingserta SDG’s. Dosen-dosen Prodi Sosiologi Agama juga melakukan analisis Sosiologi Perkotaan di Kawasaki serta Sosiologi Masjid di Camii Mosque (Masjid Jami’) dan Turkish Culture Center di Yoyogi-Uehara dalam arahan pengajar budaya Jepang di Amerika Serikat (Marie Sotoyama). Di lokasi tersebut, dosen-dosen Sosiologi Agama melakukanpreliminary researchtentang Halal Food serta pengaruh Islam Turki dan Pakistan di Jepang.

Kerjasama dengan pihak Jepang ini bukan pertama kalinya bagi Prodi Sosiologi Agama. Sebelumnya juga telah dilakukan berbagai kerjasama.Pertama,Penelitian Kolaboratif Internasional yang melibatkan Dr. Momo Shioya (The University of Shimane) dan Akiko Suda (BNI Tokyo Branch) sebagaihost.Penelitian tersebut juga melibatkan Prof. Masakatsu Tozu, Dr. Mya Dwi Rostika, Dr. Jakfar Idrus (ketiganya kala itu dari Kokushikan University), serta Mai Nagai dan Eriko Yamada (alumni Tokyo University of Foreign Studies/TUFS) yang menjadi narasumber penelitian tersebut (2016).

Kedua,Kuliah Umum Prodi Sosiologi Agama di Indonesia dengan 15 peserta dari Jepang dan lebih dari 100 peserta dari Indonesia dengan narasumber Prof. Masakatsu Tozu dan Prof. Tokubumi Shibata (dari Kokushikan University) (2017).Ketiga,bantuan data untuk survey Eriko Yamada (alumni Tokyo University of Foreign Studies/TUFS) bagi Perusahaan Warp Filp (NewKrewrap) (2017).Keempat,bantuan data untuk penelitian Dr. Momo Shioya (The University of Shimane) tentang kebudayaan Indonesia (2018, 2019).Kelima,undangan dari Dr. Linda F. M. Zain (Atase Pendidikan dan Kebudayaan KBRI Tokyo) kepada Prodi Sosiologi Agama untuk menjadi narasumber Seminar Tahunan APPBIPA (2019).