Menuju Internasionalisasi, FITK mengadakan FGD dengan Prince of Songkla University

Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) bersama Fakultas Sains dan Teknologi (FST), dan International Office UIN Sunan Kalijaga melakukan sesi online bersama International Relations Team, Faculty of Science Prince University of Songkla (PSU), Thailand, 1/3/2021. Forum Group Discussion (FGD) ini dihadiri oleh kaprodi dan sekprodi dari UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dan peserta student exchange tahap sebelumnya.

FITK sudah mengirimkan mahasiswa untuk menjalani perkuliahan dan riset di PSU secara luring sebelum pandemi untuk dua periode. Sedangkan untuk online course, 40 mahasiswa di periode pertama dan 29 mahasiswa di periode kedua. FST juga mengirimkan mahasiswanya dalam online course. Di tahap pertama mengirim 15 mahasiswa dan di periode kedua, FST mengirim 32 mahasiswa. Hal ini dalam rangka kerjasamanya selama ini melalui Student Mobility and Online Course Credit Transfer Program. MoU pun sudah ditandatangani antara FITK dan FST UIN Suka dengan Faculty of Science, Prince of Songkla University.

Dalam sambutannya mengawali kegiatan pengembangan akademik secara online kali ini, Dr. H. Sri Sumarni, M.Pd., Dekan FITK mengatakan, transfer credit ini sangat sesuai dengan kurikulum yang dikembangkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Nadiem Makarim. Mahasiswa berhak untuk belajar di luar universitas sebanyak 40 SKS. Program transfer kredit ini salah satu cara merealisasikan kebijakan tersebut.

Dr. Hj. Khurul Wardati, M.Si., Dekan FST menambahkan, pengalaman belajar di PSU akan memperkaya pengalaman mahasiswa, karena experience is the best teacher. FST bersama PSU sudah menjalankan kerjasama selama 3 tahun dan akan melakukan perkembangan kerjasama lanjutan.

Kedepannya, FITK, FST bersama PSU siap melanjutkan, membangun, dan mengembangkan kerjasamanya. PSU dan UIN berkomitmen melakukan kerjasama di berbagai bidang seperti pertukaran pelajar, lecturer exchange, penawaran program beasiswa dan kolaborasi penelitian.

Pertemuan online hari ini juga diisi dengan Online Roadshow Faculty of Science PSU. Dalam kegiatan Online Roadshow Faculty of Science PSU menampilkan profil 4 divisi, yaitu: Division of Physical Science, Division of Biological Science, Division of Applied and Health Science, dan Division of Computational Science.

PSU juga menawarkan beasiswa S2 dan S3 dengan syarat dan ketentuan tertentu yang diberikan oleh PSU. Di sesi akhir, diadakan sesi tanya jawab dengan bagian International Relation PSU, terkait program beasiswa PSU. (Weni/Dimas)