UIN Sunan Kalijaga Menjadi Satker Assesmen Penulisan Makalah JPT Pratama Kementerian Agama Tahun 2021

Seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama yang diselenggarakan Kementerian Agama Republik Indonesia telah sampai pada tahapan ujian penulisan makalah. Sebelumnya sejumlah 180 pelamar telah mengikuti seleksi ProposalWritingand In Basket Exercise, pada 24/8, test psikologi, pada 25/8. Presentasi dan wawancara, pada 26/8. Dilaksanakan serentak di 31 tempat terdiri dari 26 kampus PTKIN, 2 kampus Institute Agama Kristen Negeri (IAKN) dan 3 Kantor Wilayah Kementerian Agama.

Kepada Humas, Kepala Bagian Organisasi, Kepegawaian dan Hukum (OKH) UIN Sunan Kalijaga, Sri Puspita Murni, SE., MM., menjelaskan, berdasarkan Pengumuman Sekretaris Jenderal Kemenag RI, selaku Ketua Panitia Seleksi Nomor: 11-P/PANSEL/09/2021, Tanggal 9 September 2021, tentang Hasil Asesmen Kompetensi Calon Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Kementerian Agama Tahun 2021, menetapkan sejumlah pelamar yang mengikuti pelaksanaan Assesmen, selanjutnya mengikuti tahapan seleksi penulisan makalah di tempat seleksi masing-masing, Rabu, 15/9/2021.

Kasubag. Kepegawaian, pada Bagian OKH UIN Suka, Dr. Taufik Burhanudin Azis, S.Ag., MA., menambahkan, 2 orang peserta Assesmen (Dr. Ahmad Bahiej, S.H., M. Hum melamar pada jabatan Kepala Biro Hukum dan Kerjasama Luar Negeri Sekretariat Jenderal Kementerian Agama RI, dan Ali Sodiq, S. Ag., M. Ag melamar pada jabatan Kepala Biro Administrasi Umum, Akademik, dan Kemahasiswaan IAIN Jember) mengikuti seleksi di kampus UIN Sunan Kalijaga. Pelaksanaan ujian penulisan makalah dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19 (membawa hasil tes antigen yang masih berlaku sesuai dengan ketentuan, suhu tubuh normal, wajib memakai masker, melaksanakan physical distancing) setelah ujian penulisan makalah, tahap berikutnya peserta akan mengikuti ujian wawancara yang waktunya akan diumumkan kemudian. Hasil seleksi selanjutnya akan diumumkan secara terbuka, demikian jelas Taufik. (Tim Humas)