Sebanyak 88 Peserta Calon PPPK Kemenag Formasi UIN Sunan Kalijaga Ikuti Seleksi Kompetensi

Seleksi Kompetensi Calon PPPK Tenaga Teknis Kementerian Agama (Kemenag) Tahun Anggaran 2022 telah dimulai sejak hari Minggu, (19/03/2023). Seleksi calon PPPK merupakan salah satu upaya untuk menyelesaikan status pegawai Non-ASN yang telah lama mengabdi di Kementerian Agama. Hal ini telah diatur melalui mekanisme sebagaimana yang tercantum Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 974 Tahun 2022 Perubahan atas Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 687 Tahun 2022 Tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Kementerian Agama Tahun Anggaran 2022. Dari 49.549 formasi yang dibuka oleh Kemenag, UIN Sunan Kalijaga mendapatkan 39 kuota formasi.

Adapun pelaksanaan Seleksi Kompetensi Calon PPPK Tenaga Teknis Kemenag Tahun Anggaran 2022 untuk formasi UIN Sunan Kalijaga diselenggarakan mulai tanggal 20 hingga 25 Maret 2023. Sebanyak 555 orang telah mendaftar untuk formasi UIN, namun hanya 88 peserta yang berhasil lolos seleksi administrasi. Dari jumlah tersebut, 84 peserta akan menjalani seleksi kompetensi dengan lokasi di Kanreg BKN Yogyakarta, sementara 2 peserta akan menjalani tes tilok mandiri di BKN Jawa Tengah, 1 peserta akan mengikuti seleksi di UPT BKN Lampung, dan 1 peserta lainnya akan menjalani tes di Kantor Regional II BKN Surabaya. Formasi yang dipilih peserta calon PPPK tersebut antara lain Asisten Ahli - Dosen Hukum Pidana (1), Ahli Pertama - Arsiparis (1), Ahli Pertama - Perencana (4), Ahli Pertama - Pranata Komputer (7), Ahli Pertama - Pustakawan (2), Terampil - Arsiparis (1), Asisten Ahli - Dosen Bimbingan dan Konseling Islam (1), Lektor - Dosen Bahasa Arab (1), Ahli Pertama - Pranata Laboratorium Pendidikan (2), Asisten Ahli - Dosen Ilmu Ekonomi (1), Lektor - Dosen Antropologi Agama (1), Lektor - Dosen Perkembangan Pemikiran Islam (1), Asisten Ahli - Dosen Hukum Islam di Indonesia (1), Lektor - Dosen Sosiologi Agama (2), Asisten Ahli - Dosen Ushul Fiqh (1), Asisten Ahli - Dosen Ilmu Tafsir (1), Asisten Ahli - Dosen Sains dan Pembelajarannya (1), Asisten Ahli - Dosen Hukum Tata Negara (1), Asisten Ahli - Dosen Akuntansi (1), dan Lektor - Dosen Islam dan Modernitas (1).

Dalam pelaksanaanya, seleksi PPPK Kemenag akan berlangsung menggunakan Computer Assisted Test (CAT). Waktu pelaksanaan tes adalah 130 Menit dengan materi soal Kompetensi Manajerial, Sosiokultural, Kompetensi Teknis Formasi yang akan dilamar, dan wawasan Moderasi Beragama. Pada hari pertama dan kedua pelaksanaan ujian berjalan dengan lancar. Namun, pada hari ketiga terjadi masalah server sehingga pelaksanaan ujian mundur sampai dengan pukul 19.00 WIB. Kini, pada hari keempat (23/3) sedang dalam proses seleksi dan diharapkan hingga selesai masa pelaksanaan seleksi kompetensi ini berjalan dengan lancar seperti pada hari-hari sebelumnya. Meski demikian, panitia seleksi dan BKN tetap berupaya untuk memastikan transparansi dan akuntabilitas dalam pelaksanaan ujian sehingga dapat menghasilkan calon pegawai yang terbaik.

Untuk mendukung pelaksanaan kelancaran ujian, panitia seleksi instansi menyediakan layanan helpdesk bagi peserta yang belum mencetak kartu ujian. BKN juga akan menayangkan live score secara real time melalui Youtube Official CAT BKN..

Sekjen Kemenag Nizar Ali menjelaskan bahwa seleksi kompetensi PPPK Kementerian Agama tahun 2022 ini telah dimulai sejak tanggal 19 Maret dan akan berlangsung hingga 9 April 2023. Sebelumnya, terdapat sekitar 74.424 pelamar yang telah dinyatakan lolos seleksi administrasi dan berhak mengikuti tahap seleksi kompetensi. Untuk jadwal pelaksanaan seleksi kompetensi Calon PPPK Kemenag tahun anggaran 2022 dapat diakses melalui laman uin-suka.ac.id. (RTM Maharani/Nurul/Weni/Alfan/Ihza)