Sosialisasi SPAN UM-PTKIN UIN Sunan Kalijaga Tahun 2023

UIN Sunan Kalijaga menggelar Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Tahun 2023, bertempat di Gedung Prof. RHA. Soenarjo, SH., atau Convention Hall, Senin, (8/5/2023). Hadir pada agenda ini Wakil Rektor 1, bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga, Prof. Dr. Iswandi Syahputra, M.Si., Ketua Perkumpulan Grup Pembelajar Madrasah Indonesia (GPMI) sekaligus Ketua Forum Kepala Madrasah, Bapak Edi Triyanto, S.Ag., S.Pd., M.Pd. Ketua Admisi Ir. Aulia Faqih Rifa'i, M.Kom. beserta Tim Admisi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Guru Bimbingan & Konseling, dan Rekan Media/Wartawan.

Wakil Rektor 1, bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga UIN Sunan Kalijaga, Prof. Dr. H. Iswandi Syahputra M.Si, menyampaikan bahwa UIN Sunan Kalijaga adalah kampus unggul dan juga sudah mendapat akreditasi dari Foundation for International Business Administration Accreditation (FIBAA) dan menerapkan prinsip inklusif bagi seluruh Mahasiswa. Ia juga menambahkan bahwa UIN Sunan Kalijaga menjadi satu-satunya PTKIN terakreditasi Unggul, dan saat ini memiliki 65 program studi (prodi) yang terdiri dari 41 prodi jenjang sarjana (24 prodi keagamaan dan 17 prodi umum), 18 prodi jenjang magister, serta 6 prodi untuk jenjang doktor.

Berusaha menjawab pertanyaan umum dan rumor terkait PMB UIN Sunan Kalijaga yang disebut sulit dan mahal, Prof. Iswandi mengatakan bahwa UIN memiliki 2 jalur masuk yaitu jalur nasional dan jalur mandiri. “Jalur nasional membutuhkan raport dan test, sedangkan jalur mandiri mempertimbangkan prestasi, keberagaman, portofolio, dan CBT. Detail mengenai hal tersebut akan dijelaskan oleh pihak admisi”, tuturnya.

Prof. Iswandi juga menjelaskan bahwa biaya kuliah di UIN Sunan Kalijaga menggunakan Sistem UKT (uang kuliah tunggal) yang mengutamakan semangat gotong royong, dimana Mahasiswa yang kurang mampu dibantu oleh yang mampu. “UKT di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta berkisar antara 400 ribu hingga 9 juta rupiah (untuk Prodi Informatika). Semua jalur dan semua program studi sama, tanpa memberlakukan uang pangkal atau sumbangan pendidikan. Verifikasi UKT-nya, pun, dilakukan sesuai dengan profil ekonomi dan banding UKT dibuka setiap semester mulai semester 2 jika ada perubahan kondisi ekonomi. Selain itu, UIN juga menyediakan banyak beasiswa yang pendaftarannya dibuka ketika Mahasiswa telah diterima di perguruan tinggi tersebut”, ungkapnya.

Wakil Rektor Prof. Iswandi juga menegaskan bahwa mondok tidaklah wajib untuk semua Mahasiswa dan UIN Sunan Kalijaga menerima Mahasiswa dari semua latar belakang agama dengan semangat nasionalisme, pancasila, dan Islam yang rahmatan lil alamin. Hal tersebut mematahkan rumor bahwa Mahasiswa wajib mondok dan radikalisme di UIN. " Jadi tidak ada paham radikalisme di kampus UIN Sunan Kalijaga. Mari bergabung bersama UIN Sunan Kalijaga, anak didik untuk diarahkan ke kampus kami, Insyaallah selamat dunia akhirat," ajak Wakil Rektor, Prof. Iswandi.

Ketua Admisi UIN Sunan Kalijaga, Ir. Aulia Faqih Rifa’I, M.Kom, menuturkan setelah sukses menjadi nomor satu dengan pendaftar terbanyak pada jalur prestasi nasional SPAN-PTKIN tahun 2023, UIN Sunan Kalijaga juga membuka jalur Ujian Masuk-Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) yang digelar secara serentak oleh seluruh PTKIN di bawah naungan Kementerian Agama RI sampai dengan 15 Mei 2023 melalui lamanhttps://um.ptkin.ac.id/.

Berbeda dengan SPAN-PTKIN yang menggunakan nilai rapor dan portofolio, proses seleksi pada jalur UM-PTKIN menggunakan ujian berbasis Sistem Seleksi Elektronik (SSE) yang bisa diikuti oleh siswa kelas 12 di tahun 2023 maupun lulusanMA/SMA/SMK/Pesantren Muadalah/Sederajat tahun 2021 dan 2022.

Proses seleksi UM-PTKIN dilaksanakan menggunakan sistem berbasis komputer,online-onsite.Bagi yang belum lolos jalur SPAN-PTKIN pun bisa mendaftar melalui jalur UM-PTKIN. Pada jalur ini calon peserta ujian harus membayar biaya pendaftaran sebesar Rp200.000 dengan pilihan maksimal 3 (tiga) prodi.

Walaupun ujian dilaksanakan berbasisonline, para peserta tetap harus datang ke kampus yang dipilih sebagai lokasi ujian pada saat pendaftaran. Para peserta nantinya wajib melaksanakan ujian SSE sesuai dengan jadwal yang tertera pada masing-masing kartu ujian peserta.Untuk hasil UM-PTKIN akan diumumkan pada tanggal 23 Juni 2023.

Pada jalur UM-PTKIN, UIN Sunan Kalijaga menyediakan kuota lebih besar, yakni 1.364 kuota untuk 24 prodi keagamaan. Sementara materi ujian UM-PTKIN 2023 tidak ada lagi kelompok ujian saintek (sains dan teknologi) maupun soshum (sosial dan humaniora). Namun, peserta akan diberikan materi ujian yang terdiri dari potensi kognitif, literasi matematika, literasi membaca, dan literasi ke-Islaman.

Adapun kuota yang tersedia untuk masing-masing program studi keagamaan yang bisa dipilih melalui jalur UM-PTKIN 2023, adalah:

  1. Fakultas Adab dan Ilmu Budaya
  • Bahasa dan Sastra Arab (Akreditasi A) : Kuota 60
  • Sejarah dan Kebudayaan Islam (Akreditasi A) : Kuota 60
  1. Fakultas Dakwah dan Komunikasi
  • Bimbingan dan Konseling Islam (Akreditasi A, FIBAA) : Kuota 43
  • Pengembangan Masyarakat Islam (Akreditasi A, FIBAA) : Kuota 43
  • Komunikasi dan Penyiaran Islam (Akreditasi A, AUN-QA*) : Kuota 50
  • Manajemen Dakwah (Akreditasi A, AUN-QA*) : Kuota 43

*Sertifikat on process

  1. Fakultas Syariah dan Hukum
  • Hukum Keluarga Islam (Akreditasi A) : Kuota 75
  • Perbandingan Mazhab (Akreditasi A) : Kuota 50
  • Hukum Tata Negara (Akreditasi A) : Kuota 75
  • Hukum Ekonomi Syariah (Akreditasi A) : Kuota 75
  1. Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan
  • Pendidikan Agama Islam (Akreditasi A, AUN-QA, FIBAA) : Kuota 60
  • Pendidikan Bahasa Arab (Akreditasi A, FIBAA) : Kuota 50
  • Manajemen Pendidikan Islam (Akreditasi Unggul, FIBAA) : Kuota 50
  • Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (Akreditasi A, AUN-QA, FIBAA) : Kuota 50
  • Pendidikan Islam Anak Usia Dini (Akreditasi A, FIBAA) : Kuota 45
  1. Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam
  • Aqidah dan Filsafat Islam (Akreditasi A, AUN-QA, FIBAA) : Kuota 40
  • Studi Agama-Agama (Akreditasi A, FIBAA) : Kuota 35
  • Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (Akreditasi A, AUN-QA, FIBAA) : Kuota 60
  • Sosiologi Agama (Akreditasi A) : Kuota 40
  • Ilmu Hadis (Akreditasi Unggul, FIBAA) : Kuota 40
  1. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
  • Ekonomi Syariah (Akreditasi A) : Kuota 80
  • Perbankan Syariah (Akreditasi A, FIBAA) : Kuota 80
  • Manajemen Keuangan Syariah (Akreditasi A, FIBAA) : Kuota 80
  • Akuntansi Syariah (Akreditasi Baik Sekali) : Kuota 80

Pada agenda tersebut, Tim Admisi menjelaskan bagaimana alur pendaftaran bagi para calon pendaftar UM-PTKIN, sebagai berikut :

  1. Calon peserta mendaftar akun UM-PTKIN. Pilih Daftar bagi calon pendaftar yang memiliki NISN dan belum memiliki akun SPAN-PTKIN. Username dan Password didapat setelah melakukan pendaftaran dan dikirim melalui email yang dicantumkan saat pendaftaran akun UM-PTKIN.
  2. Pilih Login. Gunakan Username/NISN dan Password.
  3. Mengisi biodata secara online dihttps://um.ptkin.ac.id/hingga mendapat INVOICE dan nomor VA (Virtual Account), Informasi nominal yang harus dibayarkan serta tatacara pembayaran.
  4. Calon peserta melakukan pembayaran pada channel pembayaran Bank Mandiri atau bank lain dengan ketentuan sebagai berikut:
  • Melalui Bank Mandiri, pembayaran dapat dilakukan di seluruh teller Kantor Cabang Bank Mandiri, ATM Bank Mandiri, LIVIN’ by Mandiri dengan menunjukkan/memasukkan nomor VA/Kode Bayar.
  • Selain Bank Mandiri, pembayaran dapat dilakukan di ATM Bank lain, dan Transfer dengan Nomor Rekening tujuan ke VA (Virtual Account) melalui Bank Non-Mandiri di seluruh Indonesia yang mendukung transfer antar bank dengan nomor VA (Virtual Account) sebagai nomor rekening tujuan (ada tambahan biaya tergantung mitra).
  1. Peserta mendapat bukti pembayaran. Biaya seleksi yang sudah dibayar tidak dapat ditarik kembali dengan alasan apapun.
  2. Peserta melanjutkan pendaftaran online di www.um.ptkin.ac.id dengan melakukan Login kembali menggunakan NISN dan Password untuk memilih program studi dan PTKIN/PTN titik lokasi ujian hingga cetak kartu peserta ujian.

Selain UM-PTKIN, saat ini juga sedang berlangsung Pendaftaran Mahasiswa Baru (PMB) Jalur Mandiri melalui web http://admisi.uin-suka.ac.id. Seleksi Mandiri merupakan pola seleksi penerimaan Mahasiswa baru yang diselenggarakan UIN Sunan Kalijaga untuk pilihan semua program studi umum maupun agama. Jalur Mandiri dapat diikuti oleh pendaftar Lulusan SMA/MA/SMK/MAK/Pesantren Mu'adalah atau Paket C yang setara tahun 2023, 2022, 2021, dan 2020.

Terdapat 3 (tiga) jenis seleksi, yaitu:

1. Prestasi

Mandiri Prestasi merupakan seleksi bagi calon Mahasiswa baru yang memiliki prestasi bidang akademik, seni, olah raga, keagamaan, atau hafalan Al-Qur’an minimal 26 Juz dibuktikan dengan ijazah/piagam, atau dengan prestasi individu tingkat nasional juara 1 - 3 dibuktikan dengan sertifikat/piagam yang dikeluarkan oleh Kementerian atau Lembaga Negara Republik Indonesia selama di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA) atau sederajat. Adapun jadwal pendaftaran dibuka dari tanggal 3 April-5 Juni 2023 dan verifikasi pada tanggal 12-15 Juni 2023. Sementara, pengumuman hasil jalur Mandiri Prestasi pada 24 Juni 2023.

2. Computer-Based Test (CBT)

Mandiri CBT merupakan seleksi penerimaan Mahasiswa baru dengan ujian online menggunakan sistem operasi Android. Seleksi CBT dilakukan dari rumah menggunakan ponsel dan data internet yang telah disediakan oleh peserta ujian. Adapun jadwal pendaftaran dibuka dari tanggal 3 April-4 Juli 2023 dan seleksi pada 5-14 Juli 2023. Sementara, pengumuman hasil CBT pada 24 Juli 2023.

3. Portofolio

Jalur Mandiri Portofolio, terdiri dari:

a. Portofolio Keberagaman untuk calon Mahasiswa Non Muslim atau calon Mahasiswa dari daerah 3T (Tertinggal, Terdepan, dan Terluar). Adapun jadwal pendaftaran Portofolio Keberagaman dibuka dari tanggal 3 April-5 Juni 2023 dan verifikasi pada 12-15 Juni 2023. Hasilnya akan diumumkan pada 24 Juni 2023.

b. Portofolio Khusus Difabel Calon Mahasiswa dengan menyertakan “Surat Keterangan Disabilitas” dari dokter/psikolog. Adapun jadwal pendaftaran dibuka dari 3 April-4 Juli 2023, seleksi pada 5-14 Juli 2023, dan pengumumannya pada 24 Juli 2023.

c. Portofolio Luar Negeri bagi calon Mahasiswa baru Luar Negeri yang telah lulus setara dengan pendidikan menengah. Adapun jadwal pendaftaran dibuka dari 3 April-4 Juli 2023 dan seleksi pada 5-14 Juli 2023. Hasilnya diumumkan pada tanggal 24 Juli 2023.

d. Portofolio Skor UTBK-SNBT/UM-PTKIN dengan menggunakan nilai UTBK-SNBT atau nilai UM-PTKIN tahun 2023. Jadwal pendaftaran dibuka dari tanggal 21 Juni-4 Juli 2023 dan hasil seleksi akan diumumkan pada tanggal 24 Juli 2023.

Informasi lebih lanjut mengenai PMB UIN Sunan Kalijaga tahun 2023 bisa diaksesmelalui situshttps://admisi.uin-suka.ac.id/, layanan telepon +62274-558254,WhatsApp +6281-7230-2020, media sosial@uinsk, dan melalui kanal Youtube UIN Sunan Kalijaga. (Weni/Nurul/Ihza)